Rabu, 14 Januari 2026

PKB Pastikan Ma’ruf Amin Sudah Lama Mundur dari Ketua Dewan Syura


  • Rabu, 24 Desember 2025 | 18:45
  • | Parpol
 PKB Pastikan Ma’ruf Amin Sudah Lama Mundur dari Ketua Dewan Syura Wapres Maruf Amin memberikan keterangan pers usai membuka Banten Halal Festival. (Net)

JAKARTA, POLITIK.ARAHKITA.COM - DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memastikan Ma’ruf Amin telah lama mengundurkan diri dari jabatan Ketua Dewan Syura dan tidak lagi aktif dalam struktur partai.

“Soal Kiai Ma’ruf Amin mengundurkan diri, sudah lama,” ujar Ketua Bidang Komunikasi Informasi Teknologi DPP PKB Ahmad Iman Sukri saat dihubungi dari Jakarta, Rabu (24/12/2025).

Iman menyampaikan, keputusan tersebut juga telah disampaikan langsung Ma’ruf Amin kepada Ketua Umum DPP PKB Abdul Muhaimin Iskandar.

“Benar, beliau menyampaikan kepada Ketua Umum DPP PKB akan uzlah (pengasingan diri untuk memusatkan perhatian pada ibadah kepada Allah SWT, red.),” katanya.

Seiring keputusan itu, Ma’ruf Amin tak lagi terlibat dalam aktivitas kepartaian PKB maupun kegiatan di Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Meski berada di luar struktur resmi, Iman mengatakan Ma’ruf Amin masih membuka ruang untuk memberikan kontribusi kepada PKB ke depan.

Ia menegaskan bantuan tersebut bersifat informal dan tidak terkait dengan jabatan struktural di partai.

Sebelumnya, pada 23 Desember 2025, Juru Bicara Ma’ruf Amin sekaligus Ketua MUI Bidang Informasi, Komunikasi, dan Digital Masduki Baidlowi menyampaikan, Ma’ruf Amin telah mengundurkan diri dari jabatan Ketua Dewan Pertimbangan MUI serta Ketua Dewan Syura DPP PKB.

Pengunduran diri tersebut disampaikan melalui surat kepada Ketua Umum MUI Anwar Iskandar pada 28 November 2025.

“Sudah saatnya saya untuk istirahat dan mengundurkan diri dari kepengurusan MUI, demi regenerasi tugas dan tanggung jawab kepada tokoh lain yang lebih muda dan kompeten,” tulis Ma’ruf dalam surat tersebut.

Editor : Khalied Malvino

Parpol Terbaru