Rabu, 14 Januari 2026

Kaesang Pangarep Resmi Daftar Lagi Jadi Calon Ketua Umum PSI untuk Pemilu Raya 2025


  Kaesang Pangarep Resmi Daftar Lagi Jadi Calon Ketua Umum PSI untuk Pemilu Raya 2025 Putra bungsu Presiden ke-7 RI Joko Widodo, Kaesang Pangarep (kiri) dalam konferensi pers di Jakarta, Sabtu (21/6/2025). ANTARA/Agatha Olivia Victoria.

JAKARTA, POLITIK.ARAHKITA.COM – Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Joko Widodo, kembali mencalonkan diri sebagai Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dalam ajang Pemilu Raya PSI 2025. Pendaftaran dilakukan langsung oleh Kaesang di Basecamp Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PSI, Jakarta.

Dalam konferensi pers usai pendaftaran, Kaesang menegaskan bahwa masih banyak agenda yang belum tuntas selama masa kepemimpinannya sebelumnya. Ia menyebut proses restrukturisasi internal di tubuh PSI, baik di tingkat pusat maupun daerah, menjadi salah satu alasan dirinya kembali maju.

“Saya merasa perlu menyelesaikan pekerjaan yang sudah dimulai. Target saya adalah membawa PSI tumbuh lebih kuat menghadapi Pemilu 2029,” ujar Kaesang.

Fokus Pemilihan, Kaesang Ajukan Cuti sebagai Ketum

Meski saat ini masih menjabat sebagai Ketua Umum, Kaesang menyampaikan telah mengajukan cuti agar bisa fokus pada proses pemilihan. Posisi Ketum sementara akan dijalankan oleh pelaksana harian yang ditunjuk langsung oleh Dewan Pembina PSI.

Kaesang juga menyampaikan apresiasi atas dukungan dari sejumlah Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) yang mendorongnya kembali maju dalam kontestasi internal tersebut.

“InsyaAllah PSI bisa tembus Senayan di 2029. Kita juga akan berusaha menambah kepala daerah dari kader-kader PSI, dan bersiap menyambut tokoh-tokoh besar yang akan bergabung,” ucapnya optimistis.

Tak Sendirian, Ada Kandidat Lain yang Siap Bersaing

Kaesang membuka kemungkinan bahwa dirinya bukan satu-satunya calon. Ia menyebut masih ada dua hari lagi hingga pendaftaran ditutup dan bisa saja muncul nama-nama baru yang ikut bersaing.

Sebelumnya, Ronald Sinaga alias Bro Ron menjadi tokoh pertama yang mendaftarkan diri sebagai calon Ketum PSI. Ia merupakan Wakil Ketua DPW PSI Jawa Barat sekaligus content creator. Dalam pendaftarannya, Bro Ron didampingi oleh Ketua DPW PSI Jawa Barat Abang Ijo Hapidin dan Ketua DPW PSI Kalimantan Tengah Pancani Gandrung.

 

Editor : Farida Denura

Parpol Terbaru